Sidoarjo, 22 Januari 2025 MTsN 1 Sidoarjo menyambut kehadiran Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidoarjo, Kepala Sub Bagian Kantor Agama Kabupaten Sidoarjo beserta pendamping dalam rangka pembinaan ASN di MTsN 1 Sidoarjo.
Kepala Kantor Kementerian Agama di Wilayah Jawa Timur, Akhmad Sruji Bahtiar, menyampaikan tentang ahlak/etika, bahwa pemimpin harus menjadi teladan bagi bawahannya, guru harus menjadi teladan bagi siswanya. Pemimpin adalah pelayan bukan dilayani. Pemimpin tidak boleh semena-mena. Setinggi apapun jabatan, harus tetap rendah hati dan berbuat ramah kepada siapapun.
Pada kunjungan saat ini, ibu DWP Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur didampingi oleh ibu DWP Kemenag Kabupaten Sidoarjo, Kasubbag TU dan MTsN 1 Sidoarjo berkesempatan hadir dalam pameran karya terbaik siswa dalam peneliti muda MTsN 1 Sidoarjo dalam satu tahun terakhir.
Siswa berprestasi ini menampilkan karya penelitian mereka yang dikemas dalam mini booth dengan beragam judul penelitian mulai dari bidang Sains, Teknologi hingga bidang Sosial Humaniora yang telah memenangkan event kejuaran di tingkat Nasional hingga Internasional.

Beberapa siswa yang telah berprestasi bahkan sudah dipinang oleh madrasah lanjutan unggulan serta mendapat beasiswa pendidikan seperti MAN IC, SMA Taruna Nala dan SMA Taruna Nusantara Magelang. Hal ini tak menutup kemungkinan bahwa siswa berprestasi lainnya mampu bersaing untuk masuk ke jenjang lanjutan melalui jalur prestasi.
Begitulah salah satu usaha MTsN 1 Sidoarjo. Sebagai madrasah favorit di Kabupaten Sidoarjo, MTsN 1 berusaha mempersiapkan dan mengantarkan siswa-siswinya untuk melanjutkan sekolah negeri sesuai dengan yang diimpikan. (jaz1)